Rabu, 07 November 2012

TRAINING OF TRAINER Penyuluh Anti Narkoba

PELAKSANAAN TRAINING OF TRAINER, PENYULUH ANTI NARKOBA KADER BHAYANGKARI, PELAJAR, MAHASISWA, PRAMUKA, KBPPP, KARANG TARUNA KOTA YOGYAKARTA

Lagu kebangsaan Indonesia Raya berkumandang mengawali acara pelatihan Sabtu (8/9) di Aula lantai III Polresta Yogyakarta. Tujuan dari pembentukan kader-kader ini yaitu diharapkan setelah mendapatkan pelatihan ini, dapat memberikan informasi serta cara pencegahan dan menangkal penyalahgunaan narkoba kepada masyarakat. Satuan Mahasiswa Bhayangkara sebagai unit kegiatan mahasiswa dibawah bimbingan Kepolisian Daerah Daerah Istimewa Yogyakarta ikut diundang untuk menjadi peserta. Berikut ini adalah sedikit review materi yang didapatkan oleh peserta.

Latar belakang UU No. 35 Tahun 2009
Kompol Dodo Hendro Kusuma SIK
Pada kesempatan pelatihan ini Kompol Dodo Hendro Kusuma SIK selaku Kepala Satuan Narkoba Polresta memberikan paparan mengenai latar belakang UU No. 35 Tahun 2009 dibuat. Sangatlah jelas undang-undang ini membahas mengenai penyalahgunaan Narkoba. Lebih jauh lagi Kompol Dodo menekankan pada peserta mengenai pelanggaran-pelanggaran atas undang-undang tersebut dan kejahatan-kejahatan yang terjadi sudah tidak lagi lokal, melainkan sudah trans-nasional atau antar pulau bahkan kejahatan internasional.

Materi Perngertian Narkoba dan Aspek Hukumnya
Bripka Rudiarto
Pada awal materi yang diberikan, Bripka Rudiarto menyampaikan satu fakta. Tahun 60an Yogyakarta hanya sebagai kota transit peredaran narkoba ke Bali, namun setelah tahun 2000, Kota Yogyakarta sudah menjadi sumber dar Narkoba itu sendiri. Kemudian materi mengenai pengertian narkoba disampaikan secara seksama oleh beliau. Lebih jauh lagi Kompol Rudiarto menceritakan mengenai pengalamannya sendiri berkatian dengan salah satu narkoba, yaitu rokok. Walaupun beliau bukan perokok aktif namun lingkungan memaksanya untuk menjadi perokok pasif. Akhirnya pada suatu hari beliau terkena penyakit sinusitis. Dari pengalamannya ini penulis menyimpulkan bahwa pecandu narkoba jelas merugikan tidak hanya untuk dirinya sendiri namun juga merugikan orang lain.

Bahaya dan Dampak Narkoba
Aiptu Kardiyana
Materi ketiga ini mungkin adalah materi utama dalam pelatihan kader penyuluh anti narkoba. Dibawakan oleh Aiptu Kardiyana menyampaikan mengenai konsep acara yang dibuat berbeda yaitu dengan berbicara sebentar kemudian diselingi hiburan. Konsep acara ini adalah bentuk aplikasi cara berkomunikasi pada para pecandu narkoba yang notabene sulit untuk berkomunikasi. Selanjutnya beliau menyampaikan pada peserta supaya sabar dalam menghadapi dan berkomunikasi dengan pecandu narkoba.

0 komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan pesan yang bersifat positif dan membangun, Terimakasih.